Facebook SDK




  Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan tentang teks diskusi,selamat membaca.












  Teks diskusi adalah teks yang memberikan 2 argumen (pendapat) yaitu argumen setuju (Pro) dan argumen menolak (kontra) serta di akhiri dengan simpulan yang mufakat.

  Struktur teks diskusi:

  1. Masalah/Isu berisi masalah atau topik yang akan di bahas bersama.
  2. Argumen setuju (Pro) berisi tanggapan yang mendukung suatu hal yang menjadi pokok permasalahan diskusi.
  3. Argumen menolak (Kontra) berisi tanggapan yang menentang suatu hal yang menjadi pokok permasalahan diskusi
  4. Simpulan merupakan hasil akhir yang berada di jalan tengah yaitu perpaduan antara argumen pro dan kontra.

  Yang terlibat dalam diskusi :
  1. Pemimpin diskusi (moderator)
  2. Penulis notulen (Notulis)
  3. Penyaji (Nara Sumber)
  4. Peserta (member)

  Tujuan Teks diskusi adalah untuk mencari kesepakatan/mufakat

  Jenis-jenis teks diskusi :
  1. Seminar adalah sebuah pertemuan khusus yang memilki unsur teknis dan akademis yang tujuannya untuk melakukan studi menyeluruh tentang suatu topik tertentu dengan pemecahan suatu permasalahan yang memerlukan interaksi antara para peserta seminar dengan guru-guru pendamping.
  2. Simposium adalah serangkaian pidato pendek yang di lakukan oleh seseorang di depan para peserta/pengunjung yang datang.
  3. Kongres adalah pertemuan besar para wakil organisasi (politik,sosial,profesi) untuk mendiskusikan suatu permasalahan dan mencapai mufakat.
  4. Sarasehan adalah sebuah pertemuan yang tujuannya untuk mendengarkan pendapat para ahli dalam bidang tertentu, biasanya acara ini dilakukan dengan cara mengundang sekelompok orang tertentu.
  5. Lokakarya adalah sebuah pertemuan para ahli di bidang tertentu untuk membahas suatu permasalahan yang terkait dengan bidang mereka dan mencari solusi bagi permasalahan tersebut
    
  Ciri-ciri kaidah kebahasaan teks diskusi yaitu :
  1. Menggunakan tanda hubung perlawanan, Contoh: tetapi, sedangkan, bukan, melainkan.
  2. Menggunakan kohesi leksikal yaitu kepaduan yang di capai melalui pemilihan kata yang dapat berbentuk hiponim,sinonim, dan antonim.
  3. Menggunakan kohesi gramtikal yaitu kepaduan yang di capai menggunakan elemen dan aturan gramatikal yang dapat berbentuk substitusi,rujukan, dan elipsis.
  4. Mengawali dengan kalimat tanya (?)
  5. Menggunakan kata modalitas yaitu sebuah uraian dalam bentuk kalimat yang menunjukkan pernyataan si pembicara mengenai keadaan atau perbuatan terhadap si lawan bicaranya.









"SEMOGA BERMANFAAT"
😁😁😁



Previous Post Next Post